Senin, 01 Desember 2008

Langkah-langkah sukses &Tips bagi pemula

Langkah-Langkah Sukses Tips sebelum memulai usaha:
  • • Memikirkan untung rugi
  • Apakah kegiatan usaha atau pekerjaan yang ditekuni justru lebih banyak menghabiskan uang dibandingkan jika tidak bekerja?. Misalnya, wirausaha membuat anda harus mengeluarkan biaya untuk pemakaian telepon, listrik, biaya transportasi dan sebagainya, sehingga jika dihitung justru mendatangkan kerugian. Selain untung-rugi secara material, untung-rugi nonmaterial juga diperhitungkan.
  • • Menyiapkan modal usaha
  • Modal usaha dapat diperoleh melalui sebuah perencanaan matang, yaitu dengan menyisihkan sejumlah uang setiap bulan sehingga pada saat direncanakan, tabungan dapat digunakan sebagai modal. Sebaiknya modal juga merupakan tabungan yang sama sekali tidak dialokasikan untuk biaya tak terduga, dana darurat, maupun tabungan-tabungan bertujuan lain. Untuk ini Anda juga perlu mencermati risiko plus-minus berhutang. Konsultasikan hal ini pada ahli keuangan.
  • • Sesuai minat .
  • Bidang usaha yang dikuasai dan diminati dapat mengurangi faktor risiko.
  • • Melihat kebutuhan pasar
  • Cermati kompetitor. Apakah ada kompetitor dengan bidang usaha yang sama di lingkungan tempat anda berusaha? Bagaimana animo masyarakat terhadap bidang usaha tersebut?
  • • Kreatif mencari diferensiasi usaha
  • Jika bidang usaha yang akan anda lakukan banyak dijalankan beberapa kompetitor, cobalah kreatif mencari diferensiasi dari usaha yang sama. Seperti Yayu yang menyediakan buku bacaan bermutu dan alat komunikasi di setiap mobil antar-jemputnya. Atau, Indira yang menyediakan paket kursus spesial liburan.
  • • Mengantisipasikan berbagai masalah . Siapkan berbagai alternatif cara mengatasi masalah.
  • • Mulai dari yang kecil dan tidak butuh banyak modal.
  • Usaha yang dimulai dari rumah biasanya lebih memudahkan anda menjalankannya dengan risiko relatif lebih kecil dibanding menyewa tempat di luar rumah.
  • Jangan Lakukan!
  • Jangan mencampur aduk keuangan keluarga atau pribadi dengan keuangan usaha. Pisahkan secara tegas urusan rumah tangga dan urusan usaha. Misalnya, seorang ibu memasukkan anak ke TPA (Tempat Penitipan Anak) yang dikelolanya, ia harus memperlakukan si anak sama dengan anak lain. Anak harus dicatat sebagai konsumen yang juga dianggap membayar.
  • Kiat-kiat Bagi Pemula
  • • Jangan punya usaha yang hanya bertarget semata-mata demi keuntungan.
  • • Terbuka terhadap saran dan kritik konsumen.
  • Keseriusan merupakan modal utama dalam berusaha, sekecil apa pun usaha tersebut.
  • • Manajemen waktu yang baik merupakan kunci sukses sehingga ibu sebaiknya menyeimbangkan waktu dalam mengurusi usaha, mengurus rumah tangga dan memenuhi kebutuhan pribadi, seperti bersosialisasi.

Tidak ada komentar: